Mulai Hari ini Harga BBM Jenis Pertamax Turun

Banuaterkini.com - Selasa, 3 Januari 2023 | 16:09 WIB

Post View : 210

Harga BBM jenis Pertamax turun Per 3 januari 2023.
images (4)

Laporan: Ariel Subarkah l Editor: Ghazali Rahman

Pemerintah mulai pukul 14.00 WIB hari ini menurunkan harga BBM jenis tertentu. Penurunan ini sesuai dengan arahan Presiden Jokowi. 

Jakarta, Banuaterkini.com – Kebijakan penurunan harga BBM tersebut diperoleh usai rapat antara Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral ARifin Tasrif dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Penurunan BBM tersebut hanya untuk yang nonsubsidi, yakni untuk jenis Pertamax RON 92, Pertamax Tubro RON 98, Dexlite CN 51, Pertamina Dex CN 53.

Kebijakan tersebut diambil usai semuanya rapat dan diputuskan langsung Presiden Jokowi.

Menurut Menteri BUMN Erick Tohir, salah satu alasan penurunan tersebut adalah untuk menjaga stabilitas ekonomi negara sambil terus berusaha meringankan beban masyarakat.

Dikutip Banuaterkini.com dari Twitter @erickthohir pasa Selasa 3 Januari, jika penurunan harga diambil demi meringankan beban masyarakat.

“Tidak mudah menjaga stabilitas ekonomi negara sambil terus berusaha meringankan beban masyarakat. Tapi tantangan akan kita atasi,” ucapnya.

 
Baca Juga :  UMKM Kabupaten Bogor Siap Tingkatkan Daya Saing di Era Digital

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev

You cannot copy content of this page

Apa yang bisa kami bantu?