Dalam Sehari Polsek Karang Bintang Amankan Budak Narkoba di 2 Lokasi

Banuaterkini.com - Selasa, 20 Desember 2022 | 06:26 WIB

Post View : 38

Pelaku SG (kaosmerah) dan NW (kaos abu-abu) kini diamankan di Polsek Karang Bintang untuk mempertanggung jawabkan hasil perbuatannya. Foto: Banuaterkini/Muaz.

Laporan: Muaz l Editor: Ghazali Rahman

Polsek Karang Bintang perlu diacungi jempol. Pasalnya dalam sehari berhasil mengamankan dua budak Narkoba di lokasi yang berbeda.

Batulicin, Banuaterkini.com - Dua pria masing-masing SG dan NW ditangkap aparat dari Polsek Karang Bintang, Polres Tanah Bumbu, pada Minggu (18/12/2022).  

Pertama, polisi mengamankan SG (38) warga RT 1 Desa Pandansari Kecamatan Karang Bintang, Tanah Bumbu Kalimantan Selatan.

Pelaku kedua, polisi juga mengamantan NW (33) warga Jalan Plajau Desa Baroqah Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanah Bumbu Kalimantan Selatan.

Barang bukti yang berhasil diamankan petugas dari kedua pelaku SG dan NW.

Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Tri Hambodo melalui Kasi Humas, AKP Saryanto menjelaskan, pihaknya terlebih dulu mengamankan SG, kemudian melakukan pengembangan dan berhasil mengamankan NW di tempat berbeda.

"Saat diamankan dari tangan SG petugas mengamankan barang bukti 5 paket sabu-sabu dengan berat kotor 1,64 gram, Barang bukti lain, 1 ( satu ) buah Handphone Merk Vivo warna biru, 2 buah timbangan merk Lesindo, 2 buah mancis warna biru dan ungu, 1 buah Alat Hisap, 1 buah Kartu ATM BRI, 1 buah Buku Tabungan BRI, 1 buah Pipet Kaca serta uang tunai sebesar Rp 1.962.000-, " kata AKP Saryanto, dikutip Banuaterkini.com, Senin (19/12/2022).

Selanjutnya saat pengembangan kasus, petugas Polsek Karang Bintang kembali mengamankan pelaku NW di rumahnya di Desa Baroqah Kecamatan Simpang Empat.

"Dari pelaku NW, petugas mengamankan barang bukti 8 paket Narkotika jenis sabu-sabu dengan berat kotor 1,87 gram, selain itu ada 13 buah sedotan hisap, 3 buah pipet kaca, 2 buah Handphone Merk Vivo warna Hitam dan merk Samsung warna hitam, 4 buah Alat Hisap, 9 buah mancis warna biru, merah dan ungu, 4 buah gunting, 1 buah ATM Mandiri serta 1 unit Power Bank merk Jims Honey warna pink, " ujarnya.

Halaman:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev