RANS303 INDOSEVEN RANS303

Pakar: Jelang Usia 498, Banjarmasin Perlu Prioritaskan Transportasi dan Lingkungan

Redaksi - Senin, 9 September 2024 | 20:42 WIB

Post View : 23

Pakar Komunikasi Politik Uniska Banjarmasin, Muhammad Suriani Shiddiq, saat live streaming di RRI Pro 1 Banjarmasin. (BANUATERKINI/Sayri)

Menjelang perayaan Hari Jadi ke-498 Kota Banjarmasin, pakar komunikasi politik dari Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari (Uniska MAB) Banjarmasin, Dr MS Shiddiq, menekankan agar Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin memberikan perhatian khusus pada pengelolaan lingkungan dan transportasi.

Banuaterkini.com, BANJARMASIN - Kedua sektor ini dinilai krusial untuk menjaga keberlanjutan pembangunan kota yang semakin berkembang, khususnya dalam menghadapi tantangan modernisasi serta permasalahan lingkungan yang terus meningkat.

Dalam program "Banjar Realita: Kayuh Baimbai untuk Pembangunan Banjarmasin Baiman" yang disiarkan di RRI PRO1 Banjarmasin, Shiddiq mengungkapkan bahwa transportasi dan pengelolaan lingkungan harus menjadi fokus utama Pemko Banjarmasin jelang perayaan usia ke-498 kota tersebut.

Ia menyoroti kemacetan lalu lintas yang semakin parah dan polusi udara sebagai dua masalah besar yang perlu segera ditangani.

Menurutnya, penataan mobilitas penduduk melalui pengembangan angkutan berbasis sungai yang terkoneksi dengan moda angkutan darat seperti Trans Banjarmasin dan Trans Banjarbakula dapat menjadi solusi yang efektif untuk mengurangi kemacetan di pusat kota dan menurunkan emisi karbon.

"Banjarmasin dikenal dengan julukan Kota Seribu Sungai, dan potensi ini harus dimanfaatkan lebih maksimal, salah satunya melalui pengembangan transportasi sungai yang terkoneksi dengan angkutan darat. Ini bukan hanya soal mengurai kemacetan, tetapi juga mengembalikan identitas kota sekaligus menjaga lingkungan," ungkap Shiddiq, Senin (09/09/2024)

Dia katakan, Pemko Banjarmasin dapat bekerja sama dengan sektor swasta untuk mengembangkan konsep "Transportasi Sungai Modern" yang terintegrasi dengan transportasi darat, seperti bus air yang terhubung dengan terminal bus di darat.

Pemerintah, kata dia, juga dapat memperluas layanan Trans Banjarmasin dengan penambahan rute baru yang menghubungkan wilayah-wilayah pinggiran dengan pusat kota dan kawasan ekonomi lainnya.

Selain itu, perlu dilakukan perbaikan infrastruktur jalan dan trotoar agar lebih ramah bagi pejalan kaki dan pengguna transportasi non-motor.

Halaman:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev