RANS303 INDOSEVEN RANS303

‘Juang Kencana’ Siap Dukung Program Pemerintah, Rosiyan: Perlu Partisipasi Publik yang Lebih Luas

Redaksi - Selasa, 17 Mei 2022 | 09:25 WIB

Post View : 0


Ketua Juang Kencana (Juken) BKKBN Kalsel, Drs. H. Rosiyan Rachman, MSi, pada acara Halal Bihalal, di Banjarmasin, Selasa (17/05/22)

BANJARMASIN, BANUATERKINI.com – Organisasi Juang Kencana (Juken) BKKBN Kalimantan Selatan, sesuai dengan visi dan misinya siap mendukung seluruh program Pemerintah, salah satunya adalah penanganan masalah stunting.

“Sebagai organisasi yang didirikan dengan semangat melanjutkan perjuangan mereka yang dahulunya pernah aktif sebagai pejabat maupun pegawai di lingkungan BKKBN Kalsel, Juken Kalsel selalu mendukung semua program Pemerintah.”

Demikian pernyataan Ketua Juken Kalsel, Drs. H Rosiyan Rachman, M.Si, pada acara Halal Bihalal Juken Kalsel di Banjarmasin, Selasa (17/05/22)


Salah satu kegiatan Juken BKKBN Kalsel, belum lama ini. Foto: Istimewa

Menurut Rosiyan, stunting merupakan salah satu program penting BKKBN Kalsel, yang akan turut diperjuangkan oleh Juken Kalsel.

Dikatannya, stunting adalah persoalan yang tidak boleh diabaikan karena menyangkut keberlangsungan generasi muda. Sehingga, ini bukan hanya tanggung jawab Pemerintah saja, tetapi perlu keterlibatan publik yang lebih luas, agar program tersebut berjalan sesuai dengan harapan.

"Masalah stunting bukan hanya tugas Pemerintah atau Juken BKKBN saja, tetapi untuk menuntaskan masalah tersebut perlu keterlibatan publik yang lebih luas," ucapnya. 

Halaman:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev