Suami Menkomdigi Diduga Terlibat Korupsi Impor Gula

Redaksi - Kamis, 6 Maret 2025 | 10:08 WIB

Post View : 47

Sosok Noer Fajriensyah suami Meutya Hafid yang kini jadi sorotan diduga terlibat dalam kasus korupsi gula. (BANUATERKINI/solobalapan.com/Instagram @meutya_hafid)

Nama Noer Fajrieansyah, suami Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid, menjadi sorotan setelah disebut dalam kasus dugaan korupsi impor gula.

Banuaterkini.com, JAKARTA - Ia didesak untuk diperiksa oleh Kejaksaan Agung (Kejagung) terkait skandal yang merugikan negara hingga Rp578 miliar.

Koordinator Forum Silaturahmi Pemuda Islam (FSPI), Zulhelmi Tanjung, meminta Kejagung mengusut tuntas dugaan keterlibatan Noer dalam kasus ini.

"Negara mengalami kerugian besar, dan ini tidak boleh dibiarkan tanpa pertanggungjawaban yang jelas," ujarnya, Rabu (05/03/2025), seperti dikutip dari Jambi.Tribunews.com.

Noer Fajrieansyah memiliki posisi strategis di PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI), yang berwenang dalam kebijakan impor gula.

Hal ini memperkuat dugaan keterlibatannya dalam skandal tersebut.

FSPI juga mengingatkan agar aparat penegak hukum tidak ragu menindak kasus ini meski melibatkan figur yang dekat dengan kekuasaan.

"Kami akan terus mengawal kasus ini hingga keadilan ditegakkan," tegas Zulhelmi.

Hingga saat ini, pihak Kejagung belum memberikan pernyataan resmi terkait kemungkinan pemeriksaan terhadap Noer Fajrieansyah.

Laporan: Hasbullah
Editor: Ghazali Rahman

Halaman:
Baca Juga :  316 Orang Jamaah Haji Wafat saat Musim Haji 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev