Merayakan HUT ke-60, Partai Golkar Kalimantan Selatan (Kalsel) mencatatkan sejarah dengan memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) lewat kegiatan senam massal di halaman depan kantor DPD Partai Golkar, Jalan Lambung Mangkurat, Banjarmasin.
Banuaterkini.com, BANJARMASN - Ribuan warga, simpatisan, dan kader Partai Golkar memadati lokasi, tidak hanya untuk memeriahkan acara, tetapi juga untuk mendukung pesan penting yang digaungkan Golkar menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024: damai, aman, dan sejuk.
Salah seorang panitia pemecahan rekor MURI DPD Golkar Kalsel, Arie Bimo, menyatakan bahwa kegiatan ini bukan sekadar perayaan ulang tahun partai, tetapi juga bagian dari komitmen Golkar untuk menjaga stabilitas dan kedamaian selama Pilkada berlangsung.
“Partai Golkar ingin menjadi garda terdepan dalam memastikan Pilkada Serentak 2024 berjalan aman dan damai. Ini bukan hanya komitmen kami sebagai partai, tetapi juga tanggung jawab kami kepada masyarakat,” ujar Bimo di sela-sela acara.
Deklarasi Pilkada Damai menjadi bagian penting dalam kegiatan tersebut. Spanduk besar berisi seruan untuk menjaga perdamaian selama proses demokrasi dibentangkan di lokasi acara, sebagai simbol dukungan Golkar terhadap Pilkada yang kondusif di Banua.
Acara yang penuh antusiasme ini juga dihadiri sejumlah tokoh penting dari Partai Golkar. Pimpinan pusat DPP Partai Golkar, Sekretaris DPD Partai Golkar Kalsel Supian HK, dan Koordinator Pemenangan Golkar wilayah Kalsel, Kaltim, dan Kaltara, Rikhwanto, turut hadir memberikan dukungan.
Tak ketinggalan, beberapa calon kepala daerah yang diusung Golkar pada Pilkada 2024 juga terlihat di tengah-tengah kerumunan, menambah semangat solidaritas dan persatuan di kalangan kader dan simpatisan partai berlambang pohon beringin ini.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi momentum memecahkan rekor MURI, tetapi juga menjadi ajang mempererat hubungan Golkar dengan masyarakat Kalsel.
Semangat kedamaian yang dikobarkan Golkar lewat deklarasi damai dan rangkaian kegiatan ini diharapkan mampu menciptakan suasana aman dan harmonis menjelang Pilkada 2024.