Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan (UNUKASE) menggelar acara syukuran untuk meresmikan Gedung Serba Guna yang baru selesai dibangun serta merayakan pencapaian akreditasi Program Studi Farmasi (S1).
Banuaterkini.com, GAMBUT - Acara yang berlangsung di kampus UNUKASE pada Jumat (28/01/2025) ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk pimpinan universitas, dosen, tenaga kependidikan, serta tamu undangan.
Mengusung tema "Bersyukurlah, Maka Kebahagiaan Akan Datang", acara ini dihadiri oleh Sekretaris PWNU Kalimantan Selatan Harunur Rasyid, Badan Pengawas Badan Pelaksana Pengelola IBG Dharma Putra, Badan Pengurus BPP Ilhamiannur dan Nurmilawati, Ketua Senat Berry Nahdian Forqan, Sekretaris Senat Muhammad Yusuf, serta Wakil Rektor I Dr Herita Warni.
Selain itu, turut hadir dosen dan tenaga kependidikan UNUKASE yang ikut menyemarakkan acara syukuran tersebut.
Rektor UNUKASE, Dr Abrani Sulaiman, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas selesainya pembangunan gedung baru yang merupakan hibah dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.
“Alhamdulillah, ini adalah pencapaian yang patut kita syukuri bersama. Gedung Serba Guna ini akan menjadi fasilitas penting bagi kegiatan akademik dan non-akademik di UNUKASE,” ujarnya.
Selain peresmian gedung baru, acara ini juga menjadi momen perayaan atas keberhasilan Program Studi Farmasi (S1) dalam meraih akreditasi B.
Proses akreditasi ini berlangsung pada 7 hingga 9 Januari 2025 dan menjadi pencapaian penting bagi pengembangan mutu pendidikan di UNUKASE.
“Setelah melalui proses yang cukup panjang, akhirnya Prodi Farmasi mendapatkan akreditasi B. Ini adalah hasil kerja keras seluruh civitas akademika,” tambah Abrani.
Sementara itu, Koordinator Program Studi Farmasi, Pertiwi Awilda, turut mengungkapkan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung proses akreditasi.
“Terima kasih kepada semua yang telah berkontribusi, baik pimpinan universitas, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, hingga alumni. Ini adalah pencapaian bersama yang harus kita pertahankan dan tingkatkan,” ungkapnya.