Banjir Jabodetabek, Prabowo Minta Sinergi Total Penanganan

Redaksi - Rabu, 5 Maret 2025 | 21:21 WIB

Post View : 4

Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau Gus Ipul memberikan keterangan pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (04/03/2025). (BANUATERKINI/ANTARA/Livia Kristianti)

Presiden RI Prabowo Subianto menginstruksikan seluruh elemen pemerintah dan masyarakat untuk bersinergi secara total dalam menangani banjir yang melanda Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Banuaterkini.com, JAKARTA - Ia menekankan pentingnya koordinasi antara TNI, Polri, BNPB, Kementerian Sosial, pemerintah daerah, serta relawan dalam upaya evakuasi, bantuan, dan pemulihan pasca-bencana.

Instruksi ini disampaikan dalam pertemuan di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa, yang dihadiri oleh jajaran menteri, kepala badan/lembaga, wakil menteri, serta anggota Kabinet Merah Putih.

Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau Gus Ipul menegaskan bahwa pemerintah telah mengerahkan seluruh sumber daya untuk membantu warga terdampak banjir.

“Presiden menekankan bahwa seluruh elemen harus bersatu dalam menangani dampak banjir. Mulai dari evakuasi korban, penyediaan tempat pengungsian yang layak, hingga distribusi bantuan logistik,” ujar Gus Ipul dalam konferensi pers.

Pemerintah pusat dan daerah, termasuk Pemprov DKI Jakarta dan Pemprov Jawa Barat, telah menyalurkan bantuan berupa kasur, bantal, obat-obatan, pakaian, serta tenda pengungsian.

Selain itu, dapur umum juga telah didirikan di berbagai titik terdampak, salah satunya di Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan bahwa banjir kali ini disebabkan oleh curah hujan ekstrem yang mengguyur Kota Bogor sejak Ahad (02/03) malam.

Luapan air Sungai Ciliwung menyebabkan banjir bandang di sejumlah wilayah Kabupaten dan Kota Bogor sebelum akhirnya menggenangi Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi dengan ketinggian air mencapai 1-4 meter.

Halaman:
Baca Juga :  UI Tunda Kelulusan Doktor Bahlil, Evaluasi Tata Kelola Program Doktor SKSG

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev