Diduga Kelelahan, Seorang Pria di Banjarbaru Alami Kecelakaan Tunggal

Banuaterkini.com - Selasa, 25 Juni 2024 | 21:49 WIB

Post View : 57

Petugas dai Satlantas Polres Banjarbaru dibantu masyarakat sekitar mengevakuasi korban dengan ambulan ke rumah sakit terdekat. BANUATERKINI/St J. Karimah.

Diduga akibat kelelahan dan mengantuk seorang pria mengalami kecelakaan tunggal di bilangan Jalan A. Yani Km 35 Banjabaru, Selasa (25/06/2024) sekira pukul 15.30 Wita.

Banuaterkini.com, BANJARBARU - Akibatnya pria yang mengendarai motor mio berwarna hijau itu mengalami luka dan pendarahan di bagian kepala.

Lokasi kecelakaan persis di depan Rumah Makan Tiga Dara Banjarbaru atau tidak jauh dari Polresta Banjarbaru.

Diduga persitiwa ini terjadi karena korban kelelahan dan mengantuk ketika berkendara, sehingga menabrak pohon yang berada di pinggir jalan.

Menurut saksi mata, S (40 tahun), seorang pemilik warung yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian, saat kejadian ia melihat korban oleng dan terjatuh setelah menabrak pohon.

“Sepertinya dia kelelahan dan mengantuk mba, jadi agak oleng ketika berkendara. Saya tadi disini jaga warung, orang-orang disana sudah pada ngumpul, ketika saya datang, korban itu sudah tidak sadarkan diri,” ujarnya yang enggan ditulis namanya.

Lebih lanjut ia juga mengatakan, korban akhirnya dilarikan ke rumah sakit sekitar pukul 16.00 Wita.

“Kejadiannya tadi berlangsung sekitar 30 menit sebelum shalat Ashar, ketika azan Ashar baru ambulans datang dan korban dilarikan ke rumah sakit,” imbuhnya. 

Menurut pemilik warung, korban diperkirakan masih berusia sekitar 30 tahunan. 

Halaman:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev