"Visinya adalah untuk secara bersama-sama mengkampanyekan tugas dan kewenangan KY dalam upaya bersama mewujudkan peradilan yang bersih," ungkap Syaban.
Lebih lanjut Syaban menuturkan, bahwa kegiatan sosialisasi pembentukan Sahabat KY Banua nantinya antara lain diisi dengan diskusi sekaligus sedukasi publik dan berbagai kegiatan lainnya yang berkaitan dengan kemahasiswaan dan peradilan.
Ditambahkannya, untuk menunjang Sahabat KY Banua, Kantor Penghubung KY Wilayah Kalsel juga telah menyediakan ruangan khusus untuk Sahabat KY Banua yang bisa digunakan menjadi sekretariat organisasi tersebut.
"Kami akan sediakan ruangan untuk Sahabat KY Banua yang bisa digunakan sebagai sekretariat organisasi tersebut," pungkas Syaban sapaan akrab Koordinator KY Kalsel.