BRAVO! Bupati Tabalong Terima Penghargaan Berkat Kontribusinya pada ADPMET

Banuaterkini.com - Kamis, 6 Juli 2023 | 08:09 WIB

Post View : 13

Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani saat menerima penghargaan dalam acara Rakernas ADPMET di Yogyakarta, Rabu 905/07/2023). Foto: BANUATERKINI/Prokopim Tabalong.

Laporan: Ridha Hermawan l Editor: Ghazali Rahman

Satu lagi prestasi diraih Bupati Tabalong, Provinsi Kalimnatan Selatan (Kalsel), H Anang Syakhfiani. Berkat kontribusinya membesarkan Asosiasi Daerah Penghasil Migas dan Energi Terbarukan (ADPMET), ia mendapatkan penghargaan dari Ketua Umum ADPMET Ridwan Kamil.

Yogyakarta, Banuaterkini.com - Penghargaan yang diterima Bupati Tabalong Anang Syakhfiani karena ia dianggap memiliki kontribusi yang besar pada perkembangan ADPMET sebagai organisasi yang concern pada pengembangan hasil gas bumi di tanah air.

Penghargaan diserahkan Ketua ADPMET Republik Indonesia, Ridwan Kamil saat Rapat Kerja ADPMET tahun 2023 Hotel Alaya, Yogyakarta, Rabu (05/07/2023) kemarin.

Sebagai Wakil Ketua Bidang Kajian dan Pengembangan SDM ADPMET, Anang Syakhfiani mengaku secara konsisten terus mendesak Pemerintah Pusat untuk memberikan perhatian lebih besar terhadap melakukan eksplorasi gas bumi sebagai pengganti Bahan Bakar Minyak (BBM).

“Berdasarkan hasil kajian, saat ini kandungan gas bumi kita lebih besar dari sumber minyak. Jadi sudah seharusnya Pemerintah memikirkan upaya eksplorasi dan eksploitasi cadangan gas bumi sebagai pengganti BBM,” ujar Bupati Anang dikutip Banuaterkini.com, Kamis (06/07/2023).

Melalui ADPMET, Bupati Anang mengakui, bahwa pihaknya sudah banyak melakukan berbagai strategi dan upaya untuk meningkatkan bagi hasil minyak dan gas bumi secara proporsional, tak hanya untuk Kabupaten Tabalong tetapi juga kepada daerah-daerah penghasil minyak dan gas bumi lainnya di tanah air.

“Harapan saya semua usaha ADPMET di bawah kepemimpinan Bapak Ridwan Kamil terus dilakukan,” ujar Bupati Anang Syakhfiani.

Sementara itu, Ketua Umum ADPMET, Ridwan Kamil saat membuka Rapat Kerja Nasional APDMET Tahun 2023, menegaskan, bahwa agenda utama rakeranas tahun ini adalah terkait upaya daerah anggota asosiasi untuk memperoleh pendapatan bagi hasil yang maksimal dengan kontraktor dan pemerintah pusat.

Selain itu, kata Gubernur Jawa Barat itu, daerah anggota asosiasi berkomitmen memberikan dorongan, agar pada 2060 Indonesia bersih karbon dapat terwujud.

Sehingga, kata dia, upaya tersebut harus diperjuangkan mulai dari sekarang.

Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil itu juga mengajak masyarakat Indonesia hijrah dengan menggunakan sumber energi baru dan terbarukan atau EBT.

Tujuannya, lanjut Kang Emil, jelas dengan EBT maka dapat meminimalisasi krisis, bencana alam, pemanasan global atau perubahan iklim.

“Kalau hari ini minyak bumi kan primadonanya Arab Saudi misalnya, rezim migas, tetapi nanti di rezim energi terbarukan, maka Indonesia akan jadi primadona negara penghasil energi lainnya,” pungkas dia. (Prokopim Tabalong)

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev