RANS303 INDOSEVEN RANS303

Sekda Kotabaru: PPPK dan Pejabat Pengawas Harus Tunjukkan Kinerja Terbaik

Redaksi - Kamis, 24 Agustus 2023 | 18:44 WIB

Post View : 5

Sekda Kotabaru Said Akhmad saat melakukan pelantikan kepada 13 orang PPPK dan 3 orang Pejabat Pengawas di lingkup Pemerintah Kabupaten Kotabaru, Kamis (24/08/203). Foto; BANUATERKINI/Diskominfo Kotabaru/Aidil.

Laporan: Aidil Saripudin l Editor: Ghazali Rahman

Bupati Kotabaru Sayid Jafar Al Idrus melalui Sekretaris Daerah (Sekda) H Said Akhmad meminta agar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Pejabat Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotabaru untuk menunjukkan kinerja terbaiknya.

Kotabaru, Banuaterkini.com - Sekda Kotabaru, Said Akhmad menyampaikan hal itu saat memberikan arahan dan menyerahkan Surat Keputusan kepada 13 PPPK dan 3 orang Pejabat Pengawas yang berlangsung di Operation Room Setda Kotabaru, Kamis (24/08/2023).

Adapun 13 orang PPPK yang menerima SK tersebut terdiri dari 12 Formasi Tenaga Teknis dan 1 orang Formasi Guru.

Dikatakan Said Akhmad, para Pegawai harus menguatkan komitmen dan semangat dalam menjalankan tugas yang diemban dan selalu menjaga kekompakan. Terutama yang berhubungan dengan pelayanan masyarakat.

"Kepada Pejabat Pengawas yang dilantik, saya meminta untuk segera menyesuaikan diri dan menjalankan tugasnya dengan maksimal serta untuk senantiasa menjaga kekompakan dan kebersamaan. Bekerjalah dengan cermat, teliti dan mengedepankan prinsip kehati-hatian sesuai dengan Peraturan, ketentuan dan kode etik yang berlaku," pesan dia.

Pelantikan ini, kata Sekda, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dalam mencapai Visi Misi Pemerintah.

"Pelantikan ini merupakan bagian dari upaya Pemkab Kotabaru dalam meningkatkan kinerja sehingga diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pelayanan publik di Kabupaten Kotabaru serta mendorong tercapainya Visi dan Misi Pembangunan yang telah ditetapkan," ungkap Sekda.

Sekda juga mengajak agar PPPK yang baru dilantik untuk meningkatkan semangat, motivasi serta melaksanakan tugas-tugas dengan bertanggung jawab, adil dan jujur.

Halaman:

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev