Sementara itu, Imigrasi Bandara Soetta pun membenarkan dalam kejadian tersebut. Dimana, gangguan server pusat data nasional (PDN) Kominfo yang hampir terjadi di semua kantor Imigrasi dan instansi atau lembaga lain yang juga menyimpan data di Pusat Data Nasional.
Diketahui, kondisi penumpukan penumpang terjadi di area keberangkatan di Terminal 3 Bandara Soetta yang viral melalui salah media sosial (medsos) X.
Dimana, para penumpang mengantre panjang untuk melakukan pemeriksaan keimigrasian di sejumlah check in counter yang ada.
Melalui akun @jesswjk menuliskan bahwa terjadi penumpukan penumpang dikarenakan terkendala sistem pemeriksaan di autogate terminal penerbangan tersebut.
"Keren nih Soekarno Hatta, antre Imigrasi tumpah-tumpah gak ada yang ngatur. Autogate mati semua," tulisnya. (Antara).