Junimart Sebut Megawati Bakal Tentukan Capres di ‘Last Minute’

Banuaterkini.com - Sabtu, 18 Maret 2023 | 11:51 WIB

Post View : 40

Politisi senior PDI Perjuangan, Junimart Girsang. Foto: Tempo/Ariel.

Laporan: Ariel Subarkah l Editor: Ghazali Rahman

Politikus senior PDI Perjuangan, Junimart Girsang menyebut Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, bakal mendeklarasikan bakal capres di akhir-akhir atau last minute sebelum pendaftaran.

 

Jakarta, Banauterkini.com - Menurut Junimart, pengumuman last minute memang sudah menjadi kebiasaan putri Bung Karno itu.

"Kapan itu? Kita tunggu dan selalu ibu itu last minutes (menjelang akhir pendaftaran capres)," ujar Junimart dikutip dari Tribunnews.com, Kamis (16/03/2023).

Namun, kata Junimart, pilihan waktu pengumuman bukan disesuaikan dengan penentuan sosok yang akan diusung.

Megawati bisa saja sudah mengantungi namanya, tapi baru akan diumumkan sebelum pendaftaran.

Menurut Junimart, Megawati kerap merenungi nama bakal capres yang bahkan sudah ada di kepalanya sejak lama.

"Bisa saja dari tahun lalu beliau sudah punya nama. Kita nggak tahu bos. Kita kan enggak tau. Gitu. Karena ibu ini kan suka berkonteplasi juga, suka merenung. Ya kan. Gitu," jelasnya.

Lebih lanjut, Wakil Ketua Komisi II DPR RI itu menyatakan bahwa Megawati memiliki karakter yang unik dalam memutuskan sesuatu. Namun begitu, keputusan yang diambil selalu terukur.

"Kita enggak tau kapan beliau berdoa, kita enggak tau ibu ini kan memang punya karakter yang unik untuk memutuskan sesuatu tapi terukur. Kan ada juga yang enggak terukur," ungkapnya.

Karena itu, Junimart menyerahkan kepada seluruh pihak untuk berwacana terkait capres yang bakal diusung oleh PDIP.

Namun nantinya keputusan akan tetap berada di tangan Megawati.

"Berwacana monggo monggo saja. Tapi tidak boleh kader PDIP mengatakan bahwa saya maunya capresnya si anu. Tidak boleh. Cukup untukmu saja itu wacananya. Kan begitu. Semua kita tunggu ibu ketua umum. Gitu loh ya," pungkasnya.

Halaman:

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev