RANS303 INDOSEVEN RANS303

Puan Minta Pemerintah Efektifkan Penanggulangan Karhutla di Indonesia

Redaksi - Rabu, 27 September 2023 | 16:30 WIB

Post View : 26

Ketua DPR RI, Puan Maharani, meminta Pemerintah serius menanggulangi Karhutla di tanah air. Foto: BANUATERKINI/dpr.go.id

Laporan: Indra SN

Ketua DPR RI Puan Maharani meminta Pemerintah melakukan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) secara efektif. Apalagi, karhulta menjadi salah satu penyumbang polusi dan membuat kualitas udara di sejumlah daerah memburuk.

Jakarta, Banuaterkini.com - Menurut Puan Karhutla merupakan masalah serius yang memiliki dampak luas bagi masyarakat maupun bagi lingkungan.

"Karhutla adalah masalah serius yang memiliki dampak luas, baik bagi masyarakat maupun lingkungan hidup. Untuk itu, saya mendorong Pemerintah untuk mengoptimalkan cara yang cepat dan efektif dalam mengatasi penyebaran luasan titik api karhutla di sejumlah wilayah," kata Puan Maharani seperti dikutip dari laman dpr.go.id, Kamis (07/09/2023).

Berdasarkan data tim Satgas Karhutla, saat ini ditemukan setidaknya ada 335 hektare lebih lahan yang terbakar di beberapa titik di Jambi.

Karhutla juga menyebabkan Jambi diselimuti kabut asap selama beberapa hari terakhir. Bahkan Indeks standar pencemaran udara (ISPU) di daerah tersebut berada di angka 120, parameter yang artinya dalam kategori sedang atau tidak sehat.

Kondisi serupa juga terjadi di sejumlah wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) dan Kalimantan Barat. Di Kalimantan Barat (Kalbar), ratusan warga Kabupaten Ketapang terpaksa mengungsi akibat titik api yang terus meluas.

Sementara di Pulau Jawa sendiri karhutla besar terjadi di Gunung Arjuno, Jawa Timur. Tercatat, sudah 4.403 hektare lahan dan hutan di Gunung Arjuno yang terbakar. 

Dari informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Batu, Jawa Timur, kebakaran lahan di Gunung Arjuno telah berlangsung selama 12 pekan yang dengan 149 titik api yang terpantau melalui udara.

Halaman:

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev