RANS303 INDOSEVEN RANS303

Dieng Cultural Festival 2024, Perpaduan Tradisi dan Modernitas

Redaksi - Minggu, 25 Agustus 2024 | 16:20 WIB

Post View : 3

Upacara pemotong rambut anak gimbal menjadi salah satu daya tarik dalam Dieng Cultural Festival 2024. (BANUATERKINI/Reihan)

Dieng Culture Festival (DCF) 2024 kembali hadir dengan tema "Back to The Journey," yang berlangsung mulai tanggal 23 hingga 25 Agustus 2024 di Dataran Tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah. Festival ini menggabungkan berbagai elemen budaya, seni, dan tradisi lokal dengan sentuhan modern, menjadikannya sebagai salah satu acara budaya paling dinanti di Indonesia.

Banuaterkini.com, DIENG - Dieng Culture Festival tahun ini menyajikan beragam acara menarik yang mampu memikat pengunjung dari berbagai kalangan.

Salah satu acara yang paling ditunggu adalah Kirab Budaya dan Upacara Pemotongan Rambut Gimbal. Kirab Budaya ini merupakan bentuk perwujudan dari misi DCF untuk menjadi jembatan antara budaya warisan leluhur dengan budaya kekinian.

Sementara itu, ritual pemotongan rambut gimbal menjadi inti dari festival ini, di mana anak-anak dengan rambut gimbal yang dianggap memiliki kekuatan magis menjalani upacara penyucian di kompleks Candi Arjuna.

Salah satu highlight yang tidak boleh dilewatkan adalah Jazz Atas Awan. Seperti tahun-tahun sebelumnya, panggung Jazz Atas Awan tahun ini akan dimeriahkan oleh penampilan dari artis papan atas maupun musisi lokal.

Festival Jazz di atas awan juga menjadi daya tarik festival tahunan ini. (BANUATERKINI/Reihan)

Penonton akan diajak menikmati alunan musik jazz di tengah dinginnya udara Dieng, menciptakan pengalaman musikal yang magis di ketinggian lebih dari 2.000 meter di atas permukaan laut.

Selain itu, Gebyar Lentera juga menjadi salah satu momen yang paling dinantikan. Ribuan lampion akan diterbangkan secara serentak ke langit malam Dieng, menciptakan pemandangan yang memukau diiringi oleh musik romantis.

Pesta kembang api yang megah akan menutup malam itu dengan meriah, memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi para pengunjung.

Tidak ketinggalan, festival ini juga menghadirkan Festival Kuliner dan Bazar Produk Kreatif. Pengunjung dapat menikmati berbagai macam hidangan khas Dieng dan Jawa Tengah serta produk-produk kreatif dari UMKM lokal yang dipamerkan di bazar ini.

Halaman:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev