Laporan: Syauqi Azmi l Editor: Ghazali Rahman
Dua buah rumah milik warga Desa Tambak Padi, Kecamatan Beruntung Baru, Kabupaten Banjar, Sabtu (26/08/2023) luluh lantak ludes di makan si jago merah.
Martapura, Banuaterkini.com - Peristiwa kebakaran hebat tersebut terjadi pada saat siang hari di tengah terik matahari membakar kulit, Sabtu, membuat geger warga setempat.
Malang, rumah milik Panji dan Abdul Gafuri tak bisa diselamatkan. Kedua rumah yang kebanyakan berbahan kayu tersebut ludes dilalap dimakan api.
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Banjar yang mendapatkan informasi tersebut bergegas menuju lokasi yang memang padat penduduk tersebut.
Menurut Kepala Bidang Pemadaman Penyelamatan dan Sarpas DPKP Banjar, Didin Miraji menyebutkan, pihaknya mendapatkan info terkait kebakaran tersebut sekira pukul 11.36 waktu setempat.
Dikatakan, pihaknya langsung mengirimkan 1 unit fire truck 106 ke lokasi kejadi, dan meskipun berhasil memadamkan kobaran api tetapi dua buah rumah milik warga tak bisa diselamatkan.
"Rumah yang terbakar itu milik Panji Muslim (1KK 2Jiwa) dan Abdul Gafuri (1KK 5Jiwa). Berada di Desa Tambak Padi RT. 03," terang Didin, dikutip Banuaterkini.com, Minggu (27/08/2023).
"Api lekas menyebar dalam ruangan dangan menghancurkan bangunan rumah yang terbuat dari kayu kayu tersebut," ungkapnya.
DPKP Banjar Sektor Gambut kemudian melakukan pendinginan dan pendataan. Setelah situasi benar-benar aman Petugas Damkar kembali ke MAKO.