RANS303 INDOSEVEN RANS303

Keluhan ISPA Meningkat, Walikota Banjarbaru Temui Warga Liang Anggang

Redaksi - Minggu, 3 September 2023 | 06:54 WIB

Post View : 39

Walikota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin saat menggelar dialog bersama warga Liang Anggang terkait meningkatnya penderita ISPA. Foto: BANUATERKINI/Media Center Banjarbaru/Syauqi.

Laporan: Syauqi Azmi 

Walikota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin, menemui warga Liang Anggang, terkait banyaknya keluhan masyarakat setempat yang mengalami penyakit inpeksi saluran pernapasan akut (ISPA) akibat banyaknya peristiwa kebakaran hutan dan lahan di wilayah tersebut.

Banjarbaru, Banuaterkini.com - Walikota Aditya langsung menemui warga dalam acara dialog membahas maraknya terjadi kebakaran hutan dan lahan, Kamis (31/08/2023) lalu.

Dialog yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Liang Anggang tersebut bertujuan menyamakan persepsi dan mencari solusi penanganan karhutla yang menyebabkan meningkatnya penderita ISPA.

Pada kesempatan tersebut, Aditya mengharapkan agar masyarakat aktif dalam menyampaikan informasi tentang situasi kebakaran hutan dan lahan yang terjadi.

“Kita ingin masyarakat juga selalu berkontribusi aktif untuk selalu menyampaikan segala hal terkait situasi kondisi yang terjadi dalam kebakaran hutan dan lahan ini,” harapnya, dikutip Banuaterkini.com, Minggu (03/09/2023).

Aditya juga menambahkan, bahwa sinergi dan kolaborasi dalam edukasi sosialisasi yang digelar pada hari itu kepada masyarakat luas mempunyai tujuan untuk merangkul penderita gangguan pernapasan untuk mengatasi masalah tersebut

Turut hadir pada pertemuan tersebut dari BPBD dan BNPB bersama seluruh unit armada yang terlibat penanganan karhutla.

“Sinergi dan kolaborasi dalam edukasi sosialisasi kepada masyarakat luas digalakkan, agar penderita gangguan pernapasan ini bisa kita rangkul sehingga dapat kita atasi. Untuk itu kita juga berusaha semaksimal mungkin melalui BPBD dan BNPB dengan seluruh unit armada yang terlibat,” ujar dia.

Pertemuan tersebut juga dihadiri sejumlah tokoh masyarakat, Kepala Dinas Kesehatan, Badan Pengelola Pajak dan Retribusi, Kepala Pelaksana Harian BPBD, Badan Lingkungan Hidup, KASATPOL PP, Kepala UPT DAMKAR, Camat dan Lurah Liang Anggang, Forum RT/RW Kota Banjarbaru. (Zaidan/Ald/MedCenBJB).

Editor: Ghazali Rahman

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev