Desa Sang Sang terpilih sebagai sasaran program PK2D dikarenakan berbagai pertimbangan, di antaranya adalah karena kondisi keluarga dan indeks ketahanan keluarga yang masih dibawah garis kualitas yang cukup. Oleh sebab itu, perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah daerah.
"Keluarga berkualitas adalah keluarga yang benar-benar memperhatikan berbagai aspek penting, seperti lingkungan tempat tinggal, kesehatan, pendidikan bagi anak hingga kebutuhan gizi keluarga," jelas istri Bupati Kotabaru itu.
Pada tersebut juga dilaksanakan penyerahan bantuan secara simbolis oleh SKPD kepada masyarakat setempat, di antaranya menyerahan KTP oleh Disdukcapil, penyerahan alat industri rumahan dan BKB kids siap nikah oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPPAPPKB) dan menyerahan buku buku pustaka dari Dinas Arsip dan Perpustakaan (Disarsipus).
Hadir pada acara tersebut Kepala Dinas PPPAPPKB, Ketua Bidang 1 Tim Penggerak PKK, Camat Kelumpang Tengah dan 13 Kepala Desa serta SKPD terkait.