Perbaikan Pipa di Jalan Pramuka, PAM Bandarmasih Minta Warga Antisipasi

Redaksi - Selasa, 18 Maret 2025 | 17:44 WIB

Post View : 6

ILUSTRASI: Tim teknisi PAM Bandarmasih sedang melakukan perbaikan pipa bocor di Jalan Pramuka Banjarmasin. (@BANUATERKINI)

PAM Bandarmasih mengimbau warga untuk mengantisipasi gangguan distribusi air akibat perbaikan pipa bocor di Jalan Pramuka.

Banuaterkini.com, BANJARMASIN - Perbaikan pipa berdiameter 500 mm ini dijadwalkan berlangsung mulai Rabu,19 Maret, pukul 21.00 WITA hingga Kamis, 20 Maret, pukul 12.00 WITA dan diperkirakan memakan waktu sekitar 15 jam.

Supervisor Humas PAM Bandarmasih, Murjani, meminta pelanggan menyiapkan tampungan air sebelum perbaikan dimulai.

“Karena durasi perbaikan cukup lama, kami menyarankan pelanggan untuk menampung air secukupnya guna memenuhi kebutuhan selama proses perbaikan berlangsung,” ujarnya.

Perbaikan ini dilakukan pada pipa transfer HDPE yang bocor, yang dapat menyebabkan penurunan tekanan air hingga penghentian sementara distribusi di beberapa wilayah terdampak, yaitu:

  • Banjarmasin Selatan: Jalan Gerilya, Jalan Basirih, Jalan Mantuil, Jalan Tatah Pemangkih, Jalan Tatah Belayung, Jalan Tatah Bangkal, Jalan Gubernur Subardjo, serta beberapa kawasan lainnya hingga ke sebagian wilayah Kabupaten Banjar.

  • Banjarmasin Barat: Trisakti, Barito Hilir, Komplek Yuka, Banyiur Dalam, dan sekitarnya.

  • Banjarmasin Utara: Jalan Hasan Basri dari Jembatan S Parman hingga Jembatan Basid, Jalan Sultan Adam, Jalan Jahri Saleh, Sei Jingah, Sei Andai, dan beberapa titik lainnya.

Sebagai langkah antisipasi, PAM Bandarmasih menyediakan layanan tangki air bersih bagi pelanggan yang membutuhkan.

Halaman:
Baca Juga :  Pemprov Kalsel Ajak Kabupaten dan Kota Tingkatkan Capaian Data Stunting

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev