Presiden Jokowi Bakal Hadiri Muktamar I “Rabithah” Melayu Banjar

Banuaterkini.com - Minggu, 12 Maret 2023 | 14:00 WIB

Post View : 161

Ketua Dewan Pendiri Rabithah Melayu Banjar, HM Syarbani Haira bersama sejumlah pendiri bertemu Presiden Jokowi untuk meminta kesediaan Kepala Negara menghadiri Muktamar Pertama lembaga tersebut di Tabalong, 16-18 Maret 2023. Foto: Istimewa/Misbad.

Laporan: Misbad l Editor: Ghazali Rahman

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan menghadiri kegiatan Muktar Rabithah Melayu Banjar I yang bakal digelar pada 16018 Maret 2023 mendatang.

Banjarmasin, Banuaterkini.com - Menurut Ketua Dewan Pendiri Rabithah Melayu Banjar, HM Syarbani Haira, lembaga yang berdiri pada Agustus tahun lalu itu, akan menggelar Muktamarnya yang pertama di Kota Tanjung, Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Selain dihadiri Presiden Jokowi Muktamar Rabithah Melayu Banjar juga akan dihadiri sejumlah tokoh nasional lainnya, untuk mengikuti acara istighasah atau doa bersama di sela-sela acara Muktamar I, yang dilaksanakan selama tiga hari mulai 16-18 Maret 2023 mendatang.

"Insya Allah bulan Maret 2023 ini akan menyelenggarakan Muktamarnya yang pertama,” kata Syarbani Haira dalam keterangan pers yang diterima Banuaterkini.com, Minggu (12/03/2023).

Syarbani menjelaskan, sebelumnya Rabithah Melayu Banjar masih berupa NGO (non-government organization), yang berdiri sejak tahun 1989, era Orde Baru.

Dia menegaskan, bahwa Rabithah Melayu Banjar yang sekarang merupakan sebuah entitas perkumpulan kemasyarakatan, untuk keagamaan dan kebudayaan, atau bisa disebut dengan “Diniyah wal Hadarah”.

Jadi, lanjut dia, perkumpulan tersebut merupakan sebuah gerakan masyarakat sipil (civil society), yang melibatkan etnis Melayu Banjar khususnya, yang tujuan akhirnya adalah untuk peningkatan keberdayaan masyarakat (empowering society), peningkatan sumberdaya manusia (human resource), nasionalisme dan cinta tanah air.

“Semangat inilah yang mendasari berdirinya perkumpulan ini bulan Agustus tahun 2023 lalu itu," ungkap Syarbani yang juga dikenal sebagai sebagai tokoh aktivis NU di Kalsel.

Halaman:

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev