RANS303 INDOSEVEN RANS303

Sekda Kotabaru Hadiri ‘Manujuh Hari’ Almarhum Sjacharni Mataja

Redaksi - Senin, 20 November 2023 | 22:11 WIB

Post View : 30

Sekda Kotabaru, H Said Akhmad saat menghadiri acara tahlilan tujuh hari meninggalnya mantan Bupati Kotabaru H Sjahrani Mataja. Foto; BANUATERKINI/Humas Pemkab Kotabaru/Aidil.

Laporan: Aidil Syarifudin

Sekretaris Daerah (Sekda) Kotabaru, H Said Akhmad, menghadiri acara pembacaan Surah Yasin yang diiringi tahlilan di hari ketujuh atau biasa disebut 'manujuh hari' atas meninggalnya mantan Bupati Kotabaru, Sjahrani Mataja.

Kotabaru, Banuaterkini.com - Kegiatan 'manujuh hari' mantan Bupati Kotabaru dua periode tersebut dilaksanakan di Masjid Jami Baitul Abrar, Kotabaru, Minggu  (19/11/2023).

Diketahui, Sjahrani Mataja menjabat sebagai Bupati Kotabaru pada periode 2000 hingga 2005 dan periode 2005-hingga 2010.

Ayah dari Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan HM Iqbal Yudiannor itu meninggal di Rumah Sakit Idaman Banjarbaru, Senin pada 13 November 2023 lalu sekitar pukul 01.10 wita. 

Acara tahlilan yang dipimpin langsung oleh Guru H Akhmad Muzakir, selain dihadiri Sekda Kotabaru, juga dihadiri Kepala Kementerian Agama Kotabaru, Ketua MUI Kotabaru, para Mantan Kepala SKPD Kotabaru, mantan Anggota DPRD Kotabaru, alim ulama, tokoh masyarakat dan warga sekitar yang memadati halaman Masjid Jami Kotabaru.

Mewakili Bupati Kotabaru, Said Akhmad, menyampaikan bahwa sosok mendiang Sjahrani Mataja merupakan pemimpin yang patut diteladani dan memiliki dedikasi tinggi dalam membangun Kabupaten Kotabaru.

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Kotabaru saya mengucapkan belasungkawa untuk keluarga dan terimakasih atas pengabdian dan jasa-jasa beliau selama menjabat sebagai Bupati Kotabaru selama dua periode," kata Said Akhmad, dalam keterangan yang diterima Banuaterkini.com, Senin (20/11/2023).

Di tempat yang sama, Iqbal mengungkapkan, bahwa kegiatan tahlilan tersebut memang digelar untuk mengenang wafatnya ayahandanya.

Halaman:

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev