Sulit Fokus Usai Liburan? Ini Tips Bangkit dari Dinkes

Redaksi - Minggu, 6 April 2025 | 17:11 WIB

Post View : 1

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang dr Dini Anggraeni (tengah). (BANUATERKINI/Foto ANTARA/Irfan)

Usai libur panjang Lebaran, banyak orang mengeluhkan rasa malas, susah bangun pagi, hingga kehilangan semangat kerja. Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Dini Anggraeni, memberikan solusi jitu untuk kembali membangkitkan ritme kerja secara perlahan namun pasti.

Banuaterkini.com, TANGERANG – Menurut Dini, salah satu kunci utama adalah mengatur ulang pola tidur.

“Coba kurangi paparan layar gadget sebelum tidur agar tubuh bisa kembali bangun pagi dengan lebih segar,” ujarnya pada Minggu (06/04/2025), dikutip dari Antara.

Dini menambahkan, gejala seperti sulit fokus, mood swing, dan hilang motivasi adalah hal wajar setelah libur panjang.

Untuk mengatasinya, ia menyarankan agar masyarakat kembali ke rutinitas secara bertahap.

"Jangan langsung tancap gas, mulai dari hal kecil seperti merapikan meja atau membuat to-do list harian," jelasnya.

Tak kalah penting, menjaga pola hidup sehat juga sangat membantu.

“Tidur cukup, makan makanan bergizi, dan tetap aktif secara fisik bisa mempercepat adaptasi tubuh ke ritme normal,” imbuhnya.

Tips lainnya adalah dengan merencanakan aktivitas menyenangkan usai jam kerja, seperti bertemu teman atau sekadar jalan-jalan ringan.

Hal ini diyakini bisa menjadi booster semangat yang sangat efektif.

Terakhir, Dini mengingatkan pentingnya self-compassion.

“Jangan menyalahkan diri sendiri jika merasa lelah. Terima perasaan itu dan beri waktu untuk menyesuaikan diri,” tutupnya.

Libur memang menyenangkan, tapi kembali produktif juga bisa jadi momen yang menyegarkan jika dilakukan dengan langkah yang tepat.

Yuk, bangkit perlahan pasca lebaran!

Laporan: Ariel Subarkah
Editor: Ghazali Rahman
Baca Juga :  LRT Bali: Masa Depan Transportasi Modern Bali, Rampung 2031

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev