RANS303 INDOSEVEN RANS303

Home » News

Cegah Pelanggaran Sejak Dini, Satlantas Polresta Sidoarjo Edukasi Anak TK Tertib Lalin

Redaksi - Rabu, 16 Oktober 2024 | 19:47 WIB

Post View : 3

Pengenalan rambu lalulintas adalah satu satu bentuk edukasi yang dilaksanakan Satlantas Polresta Sidoarjo kepada para pelajar TK. (BANUATERKINI/Humas Polres Sidoarjo/Redho).

Sebagai upaya meningkatkan kesadaran keselamatan berkendara sejak usia dini, Satlantas Polresta Sidoarjo mengadakan kegiatan edukasi tertib lalu lintas kepada siswa-siswi Taman Kanak-Kanak (TK) Bunda Zulaekah. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (16/10/2024) sebagai bagian dari rangkaian Operasi Zebra Semeru 2024.

Banuaterkini.com, SIDOARJO - Anak-anak TK ini disambut hangat oleh anggota Satlantas yang dengan riang mengajak mereka berkeliling markas kepolisian.

Tidak hanya diperkenalkan pada tugas-tugas kepolisian, para siswa juga mendapatkan penjelasan sederhana mengenai peraturan lalu lintas, seperti rambu-rambu dan fungsi lampu lalu lintas.

Bripka Graita Raga, salah satu anggota Satlantas, memimpin sesi edukasi dengan memberikan penjelasan interaktif.

Ia menjelaskan bagaimana lampu merah mengharuskan pengendara berhenti dan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas.

"Dengan tertib di jalan, kita bisa menghindari kecelakaan. Mari, adik-adik, jadi pelopor keselamatan berkendara," ujar Bripka Graita kepada para siswa.

Pulhan anak TK mengikuti pelatihan tertib berlalu lintas oleh Satlantas Polresta Sidoarjo. (BANUATERKINI/Humas Polresta Sidoarjo/Redho).

Kegiatan ini diharapkan dapat menanamkan pemahaman sejak dini tentang pentingnya keselamatan berkendara dan tertib berlalu lintas.

Satlantas Polresta Sidoarjo juga berupaya membangun kesadaran akan pentingnya peran semua pihak dalam menciptakan lalu lintas yang aman dan tertib, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Selain itu, kegiatan ini menjadi langkah preemtif untuk mengurangi potensi kecelakaan di jalan raya melalui edukasi kepada generasi muda.

Diharapkan, dengan adanya pembelajaran dini seperti ini, para siswa TK dapat memahami dan menerapkan pentingnya keselamatan berlalu lintas di masa depan.

Operasi Zebra Semeru 2024, yang salah satunya menyasar edukasi kepada anak-anak, bertujuan untuk menciptakan generasi yang lebih sadar dan patuh terhadap peraturan lalu lintas, sehingga angka kecelakaan lalu lintas dapat diminimalisir.

Laporan: Ariel Subarkah
Editor: Ghazali Rahman
Copyright @Banuaterkini 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev