RANS303 INDOSEVEN RANS303

Rektor UNUKASE Soroti Pentingnya Integritas dan Disiplin bagi Wisudawan

Siti Jalilatul Karimah - Selasa, 29 Oktober 2024 | 11:03 WIB

Post View : 12

Rektor UNUKASE, Abrani Sulaiman, saat memberikan sambutan pada Wisuda Sarjana ke-5 UNUKASE. (BANUATERKINI/Humas Unukase/LPTNU/Siti)

Rektor Universitas Nahdatul Ulama Kalimantan Selatan (UNUKASE) menekankan pesan penting integritas dan disiplin bagi wisudawan dalam menghadapi tantangan di dunia profesional. 

Banuaterkini.com, BANJARMASIN - Pada acara Wisuda Sarjana ke-5 yang berlangsung di Galaxy Hotel Banjarmasin ini hadir sejumlah pejabat universitas, dosen, para pengurus, beberapa tokoh masyarakat, orang tua, serta tamu undangan untuk menyaksikan momen bersejarah bagi para lulusan.

Dalam acara yang berlangsung meriah ini, UNUKASE berhasil meluluskan 236 wisudawan. Dalam sambutannya, Wakil Rektor 1, Jarkawi mengungkapkan bahwa ini merupakan pencapaian yang besar dan meningkat dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

"Saat ini kita meluluskan 236 wisudawan dan wisudawati yang mana ini meningkat 56% dari tahun-tahun sebelumnya yang merupakan pencapaian terbesar," ujarnya.

Pada kelulusan ini wisudawan terbaik dari masing-masing fakultas juga dianugerahi penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian akademis mereka.

Sementara itu, Rektor UNUKASE, Abrani Sulaiman dalam sambutannya menyampaikan pesan yang penuh makna bagi seluruh wisudawan.

“Hari ini bukanlah akhir dari perjalanan kalian, tetapi merupakan titik awal untuk melangkah menuju tantangan yang lebih besar. Setiap langkah yang kalian ambil ke depan akan menguji kemampuan dan ketahanan kalian,” ujarnya.

Ia menekankan pentingnya integritas dan disiplin sebagai kunci kesuksesan di dunia profesional.

“Di luar sana, kalian akan menghadapi kenyataan yang tidak selalu mudah. Oleh karena itu, jaga integritas kalian. Jadilah individu yang jujur, disiplin, dan dapat diandalkan. Kami percaya bahwa dengan membawa nilai-nilai ini, kalian akan mampu menjalani kehidupan yang lebih baik,” tambahnya.

Ia mengingatkan para wisudawan tentang tantangan global yang semakin kompleks, dan menekankan bahwa di tengah perubahan yang cepat, bekal ilmu pengetahuan dan pengalaman yang mereka peroleh di UNUKASE diharapkan dapat membantu mereka beradaptasi dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.

Dengan semangat baru, para wisudawan siap menghadapi dunia kerja dan tantangan kehidupan. Acara wisuda ini diharapkan tidak hanya menjadi momen perayaan, tetapi juga sebagai pengingat akan tanggung jawab yang baru.

Abrani berharap para lulusan dapat menjadi agen perubahan di masyarakat, membawa inovasi dan semangat positif di setiap langkah mereka.

Sebagai penutup, Abrani menegaskan, harapannya agar lulusan UNUKASE dalam menginspirasi dan membawa pengaruh positif bagi masyarakat sekitar.

“Kami berharap kalian tidak hanya menjadi pemenang dalam kehidupan, tetapi juga menjadi pemimpin yang menginspirasi dan memberikan dampak yang baik bagi orang lain.”

Dengan harapan dan semangat yang tinggi, UNUKASE terus berkomitmen untuk melahirkan generasi yang berkualitas, siap menghadapi tantangan masa depan, dan berkontribusi dalam membangun masyarakat yang lebih baik.

Editor: Ghazali Rahman
Copyright @Banuaterkini 2024

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev