Pasca-kejadian, petugas gabungan langsung melakukan evakuasi dan membersihkan area sekitar dari puing-puing pohon yang patah.
Pihak kepolisian juga telah melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti tumbangnya pohon tersebut.
Sebagai bentuk kepedulian, Kepolisian Resor Pemalang bersama pemerintah daerah memberikan santunan kepada keluarga korban meninggal dunia.
Selain itu, seluruh biaya perawatan bagi korban luka-luka juga ditanggung oleh pemerintah daerah.
"Kami turut berduka cita dan memastikan bahwa seluruh korban mendapatkan perhatian penuh, baik dari segi perawatan maupun bantuan kepada keluarga yang ditinggalkan," tambah AKBP Eko Sunaryo.
Hingga kini, polisi masih mendalami faktor penyebab tumbangnya pohon beringin tua tersebut, termasuk kemungkinan adanya kelalaian dalam pemeliharaan pohon di kawasan Alun-Alun Pemalang.