Warga akhirnya menikmati konsumsi yang sudah dipersiapkan jauh-jauh hari untuk menyambut kedatangan Walikota Ibnu Sina.
Pantauan Banuaterkini.com, Selasa (12/07/22) warga Kampung Batuah sangat antusias menyambut orang nomor wahid di Kota Seribu Sungai ini. Sejak kemarin warga bahu membahu mempersiapkan segalanya. Bergotong royong dana, tenaga dan pikiran. Tenda pertemuan sudah terpasang rapi. Konsumsi sudah disiapkan. Walhasil persiapan menyambut pemimpin bijak sudah cukup matang. Namun ternyata Walikota Ibnu Sina tidak datang tanpa alasan jelas.
"Saya sangat kecewa terhadap pemimpin yang pada mulanya terlihat santun, namun ternyata hanya lipstik belaka." ujar Sanah yang hari ini bertindak sebagai koordinator konsumsi.
Menurut Sanah, harusnya Walikota memberikan kabar sebelumnya jika tak bisa hadir pada waktu yang sudah ditentukan, sehingga warga tak perlu repot dan mempersiapkan segala untuk pertemuan yang sudah dipersiapkan dengan optimal hari itu.
"Jaka jauh- jauh hari bapadah kada jadi, kami kada perlu menyiapkan bahimat-himat. (Jika jauh-jauh hari memberi tahu tak bisa hadir, kami tidak perlu menyiapkan acara dengan antusias )," tandas Madi seorang warga setempat menimpali dalam bahasa Banjar.