Tim Sepak Takraw Tanah Bumbu Taklukkan Tim Takraw Banjar

Banuaterkini.com - Sabtu, 5 November 2022 | 05:11 WIB

Post View : 95

Laga sepak takraw di lapangan olahraga Balai Penyuluh Pertanian Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kandangan. Foto: Banuaterkini/Misbad.

Pada set kedua kembali terjadi ketegangan, dengan perolehan angka yang sangat ketat. Kedua tim sama-sama berjuang keras untuk mengejar poin tertinggi. Pada gama kedua, dewi fortuna berpihak kepada tim Banjar dengan skor akhir 21-17, sehingga terjadilah rubber game.

Di set ke-3 suasana makin riuh. Banjar sempat memimpin 4-1 sebelum disamakan Tanbu dengan angka 4-4. Tapi, tim Banjar kembali menyusul dengan poin 11-10. Saat perpindahan tempat tim Banjar berhasil menambah 2 poin, sehingga skor menjadi 13-10. Tapi, berkat strategi handal tim Tanbu akhirnya bisa membalikkan keadaan skor 13-17, sebelum menutupnya dengan skor 17-21. Skor 1-0 untuk Tanbu.

Pada permainan kedua, tim Banjar menurunkan petakraw andalannya Rizki, Ervan, dan Gausan nyaris tidak mendapat perlawanan yang berarti, sehingga mudah dapat menundukkan petakraw andalan Tanbu Redo, Risdi, dan Raji. dengan skor 21-10 di set pertama dan skor 21-11 di set kedua. Dengan demikian skor menjadi imbang 1-1.

Di set ketiga yang merupakan set penentu justru Banjar dibuat tidak berkutik oleh tim Tanbu. Walaupun tim Banjar sempat memberikan perlawanan sengit dan membuat tim Tanbu sempat penasaran, namun rupanya keberuntungan berpihak kepada tim sepak takraw putra Tanbu dengan poin akhir di set pertama 21-13 dan di set kedua poin 21-15, setelah lemparan Ervan dianggap wasit batal, pada posisi poin 20-15, sehingga pupuslah harapan tim Banjar yang sudah mulai bangkit mengejar poin. Dengan demikian skor menjadi 2-1 untuk kemenangan tim sepak takraw putra Kabupaten Tanah Bumbu.

Pelatih sepak takraw putra Tanbu, Ardinata merasa bangga atas keberhasilan anak asuhnya yang mampu mengalahkan tim takraw Banjar.

"Saya bangga tim kami bisa mengalahkan tim Banjar. Dan ini merupakan pintu masuk kami untuk memperoleh medali emas," ungkap Ardinata kepada Banuaterkini.com usai laga.

Sementara pelatih takraw Banjar, Erlangga mengakui strategi yang digunakan pelatih Tanbu, sehingga timnya bertekuk-lutut dengan skor 2-1. Walau demikian, kata Erlangga, timnya masih berpeluang mendulang medali, sebagai runner up bersama Tanbu sebagai juara pool B.

"Kami masih menunggu hasil pertandingan di pool C antara Tapin dengan Balangan. Pemenangnya akan bertemu dengan tim kami," pungkas Erlangga.

Halaman:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini

BANNER 728 X 90-rev